Terpercaya, Mengungkap Fakta & Kebenaran
  • , WIB

Capai Zona Hijau, Bupati Samosir Terima Penghargaan Pelayanan Publik dari Ombudsman RI

  • 23 Januari 2024 2179x

Samosir(tajukpos.com)-Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Sumatera Utara memberikan Piagam Penghargaan Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan pelayanan Publik (Opini Pengawasan Penyelenggaraan Pelayanan publik) Tahun 2023 kepada pemerintah Kabupaten Samosir.

Piagam penghargaan tersebut langsung diterima oleh Bupati Samosir Vandiko T Gultom yang diserahkan langsung oleh Anggota Ombudsman RI Dadan S Suharmawijaya didampingi Sekda Provinsi Sumatera Utara Arief S. Trinugroho di Kantor Ombudsman Perwakilan Sumut Medan, Selasa (23/1/2024).

Berdasarkan SK Ketua Ombudsman RI Nomor 418 Tahun 2023 tentang Penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Pemkab Samosir mendapat kategori Kualitas Tinggi dengan Nilai 80,65 (Zona Hijau).

Sebagai informasi, proses penilaian yang dilaksanakan oleh Ombudsman dilaksanakan di 7 lokus atau lokasi di Kabupaten Samosir yaitu Dinas Pendidikan, DPMPTSP, Disdukcapil, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Puskesmas Ambarita dan Puskesmas Tuk-tuk.

Anggota Ombudsman RI Dadan Suparjo Suharmawijaya saat membuka acara mengatakan, saat ini sudah 80% lebih instansi di Indonesia yang memperoleh predikat zona hijau. Jika sudah 80%, maka standar indikator penilaian pun disertakan. Oleh karena itu, seluruh instansi termasuk pemerintah daerah juga harus menyesuaikan hal tersebut.

Disebutkan Dadan, penghargaan yang diberikan merupakan sebuah instrumen. Ombudsman bekerja sebagai perangkul yang berbeda dengan pola kerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Jadi kalau laporan yang masuk ke Ombudsman berbeda dengan KPK yang bila ada laporan masuk, diperiksa, dijadikan tersangka, dan dijelaskan selesai. Sedangkan Ombudsman, bila ada laporan masuk diperiksa, lalu memberi nilai. Apabila terdapat mal-administrasi, Ombudsman akan melakukan pendampingan guna melakukan perbaikan," ujarnya.

Mewakili Pj. Gubernur, Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumatera Utara (Sumut) Arief S Trinugroho mengatakan pelayanan publik yang berkualitas merupakan kebutuhan mendasar dan hak setiap warga negara, maka ia mendorong kepada seluruh kepala daerah untuk berkomitmen dalam menyelenggarakan pelayanan publik yang berkualitas, mudah, terjangkau dan terukur.

Dikatakan, penyelenggaraan pelayanan publik harus mampu beradaptasi dengan segala perubahan dan memaksimalkan penggunaan teknologi yang tersedia untuk mendukung peningkatan kualitas pelayanan publik di Pemda masing-masing. Pemkab/Pemko ada yang masuk zona merah terendah ada yang masuk ke peringkat tertinggi, jadi kuncinya adalah komitmen kepala daerah kepada jajaran yang kuat.

"Kunci keberhasilan penyelenggaraan pelayanan publik adalah komitmen dan dorongan kepala daerah dalam memberikan layanan kepada masyarakat," ujar Sekdaprov Arief S Trinugroho.

Sekda berharap ASN harus mendukung, menjadi agen perubahan di unit kerja masing-masing dengan komitmen seluruh pemangku kepentingan baik di Pemkab/Pemko dalam memberikan pelayanan publik, agar bisa memenuhi harapan pengguna layanan untuk memperoleh informasi yang jelas, dilayani, adil dan merasa nyaman, serta kinerja petugas yang profesional.

Bupati Samosir Vandiko T Gultom menyampaikan, terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan Ombudsman RI, Bupati mengatakan bahwa prestasi ini menjadi acuan untuk semakin aktif dan inovatif dalam melayani masyarakat. 

"Pemkab Samosir akan selalu berkomitmen untuk terus meningkatkan dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Prinsipnya adalah kami merupakan pelayan masyarakat, oleh karena itu harus selalu siap untuk melayani masyarakat,” ujar Bupati.

Turut hadir mendampingi Bupati Samosir Kadis Kominfo Immanuel Sitanggang dan Kabag Ortala Setdakab  Samosir Arnod Sitorus.(pn)

>> BERITA TERKAIT

  • 23 Januari 2024 2174x
Bupati Samosir Teken MoU dengan USU

Samosir (tajukpos )-Bupati Samosir, Vandiko T. Gultom bersama Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) melakukan penandatanganan

  • 23 Januari 2024 2193x
Kejati Sumut Hentikan Penuntutan Dua Perkara Dengan Pendekatan RJ

Medan (tajukpos.com)- Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut), Selasa (23/1/2024) menghentikan penuntutan 2 perkara

  • 22 Januari 2024 2217x
Dirayakan Berbagai Lintas Agama Marga Sirait, Partogasirabona Kota Medan Gelar Pesta Bona Taon 2024

Medan (tajukpos.com)- Parsadaon Toga Sirait dohot Boruna menggelar kegiatan acara pesta Bona Taon ( Awal/Tahun Baru) 2024 dan

  • 22 Januari 2024 2183x
Mantan Kaper OmbudsmanRI Sumut Apresiasi Kejatisu Raih Peringkat I Satker Berkinerja Baik Bid Pidsus

Medan (tajukpos.com)-Mantan Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumut periode 2013-2018 dan 2018-2023, Abyadi Siregar, Senin,

  • 20 Januari 2024 2254x
Piala Asia 2023, Bonus Menanti Timnas Indonesia Usai Kalahkan Vietnam

Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, akan memberikan bonus kepada Timnas Indonesia. Hal ini sebagai apresiasi kemenangan

  • 18 Januari 2024 2219x
Kejari Binjai Gelar Penerangan Hukum, Jufri Ingatkan Penerima Dana BOS tidak Langgar Hukum

Binjai (tajukpos.com)-Kejaksaan Negeri (Kejari) Binjai menggelar penerangan hukum dengan tema "Pengelolaan Dana Bantuan

  • 16 Januari 2024 2199x
Terbang Perdana, Qatar Airways Kini Hadir dengan Rute Doha - Kualanamu

Deli Serdang (tajukpos.com)-Bandara Internasional Kualanamu Sumatera Utara menyambut Penerbangan perdana Qatar Airways dari

  • 16 Januari 2024 2206x
Indonesia Vs Irak: Garuda Disikat 1-3 di Piala Asia 2023

Al Rayyan - Indonesia vs Irak di laga Grup D Piala Asia 2023 sudah tuntas. Garuda harus menyerah dengan skor 1-3 atas Singa

  • 14 Januari 2024 2219x
Postingan Medsos Kajari Batubara Komitmen Menangkan Capres Tertentu Dipastikan Hoax

Medan (tajukpos.com)-Postingan di berbagai media sosial (medsos) seperti Twitter dan TikTok dengan nama akun Adr***** berjudul,

  • 14 Januari 2024 2596x
Mahasiswa Humbahas di Medan Galang Dana Korban Terdampak Bencana Alam di Simangulappe

Medan (tajukpos.com)- Mahasiswa asal Humbang Hasundutan ( Humbahas) yang mengatasnamakan Solidaritas Mahasiswa  Humbahas

  • 13 Januari 2024 2201x
Rakernas Kejaksaan RI 2024, Kejati Sumut Peringkat I Satker Berkinerja Terbaik Bidang Pidsus

Medan (tajukpos.com)- Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) mendapat peringkat 1 dalam Satuan Kerja (Satker) berkinerja

  • 12 Januari 2024 2214x
Berantas Narkoba, Sat Resnarkoba Polresta Deli Serdang Laksanakan GKN Amankan 3 Pria

Deliserdang (tajukpos.com)-Sat Res Narkoba Polresta Deliserdang melaksanakan Gerebek Kampung Narkoba (GKN) di Warnet Eclipse di

  • 11 Januari 2024 2209x
KPK: OTT Bupati Labuhanbatu Terkait Suap Pengadaan Barang-Jasa

Jakarta (tajukpos.com)- Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga ditangkap KPK dalam operasi tangkap tangan (OTT). OTT itu terkait

  • 10 Januari 2024 2241x
Polsek Namorambe Bekuk Pria Pelaku Pencurian

Deli Sedang (tajukpos.com)-Seorang pria inisial ARS, warga Dusun I Desa Jaba, Kec. Namo Rambe berhasil dibekuk oleh Unit Reskrim