Terpercaya, Mengungkap Fakta & Kebenaran
  • , WIB

 Bupati Samosir Vandiko T. Gultom menyalami siswa SMP Kec Ronggur Nihuta sekaligus memberikan hadiah kepada siswa berprestasi, kurang mampu dan siswa yatim piatu (Foto :Diskoninfo Samosir)

Serap Aspirasi, Bupati Samosir Ngantor di Desa Salaon Tonga-tonga

  • 12 April 2022 2530x

Samosir (tajukpos.com)
Bupati Samosir kembali melanjutkan program Bunga Desa (Bupati Ngantor di Desa). Kali ini Bupati Samosir Vandiko T. Gultom bersama Wabup Martua Sitanggang ngantor di Desa Salaon Tonga tonga, Senin (11/04/2022).

Bunga Desa merupakan upaya untuk memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat serta mendengar keluhan masyarakat di desa, juga guna memastikan pelayanan ditingkat desa berlangsung dengan baik.

Bupati Samosir Vandiko T. Gultom bersama Wabup beserta seluruh jajaran SKPD disambut tokoh masyarakat di Kantor Desa Salaon Tonga tonga.

Kegiatan Bupati ngantor di desa memberikan kemudahan bagi masyarakat dengan pelayanan pengurusan dokumen kependudukan, pelayanan kesehatan gratis, Vaksinasi, Penyuluhan KB dan Stunting, Pemberian bantuan pendidikan, Penyerahan kartu Indonesia Sehat, pelatihan pembuatan pupuk organik.

Selain itu, Bupati Samosir juga memastikan alat berat yang dikerahkan bekerja dengan maksimal untuk pembukaan jalan di Desa Salaon Toba, Salaon Tonga Tonga dan Salaon Dolok.

Bupati Samosir Vandiko T. Gultom menyampaikan, program Bunga Desa ini sekaligus memotong birokrasi yang panjang, sehingga apapun yang menjadi keluhan masyarakat dapat tersampaikan secara langsung, sehingga sebagai Bupati dapat mencari solusi dalam pemecahan masalah.

Dalam pelayanan kepada masyarakat, Bupati Samosir menekankan agar kepala desa dan seluruh perangkat desa benar-benar melayani dengan tulus. 

Lebih lanjut Bupati Samosir mengatakan agar kepala desa serius dalam penanganan stunting (gizi buruk pada bayi) dimana saat ini angka stunting di Kabupaten Samosir berada di angka 28 persen.

Bupati dan Wabup juga memberikan semangat dan motivasi kepada siswa SD dan SMP se-Kecamatan Ronggur Nihuta serta memberikan hadiah kepada siswa berprestasi, siswa kurang mampu dan siswa yatim piatu. 
 
Ditambahkan, bahwa alat berat yang dikerahkan akan bekerja selama satu minggu membuka akses jalan, termasuk jalan usaha tani. Untuk itu diharapkan masyarakat memanfaatkan alat berat tersebut dengan syarat memberikan pembebasan lahan secara gratis. 

Sesuai dengan permintaan masyarakat, alat berat saat ini bekerja untuk pembukaan jalan di Pea Porohan dan akses jalan Parhorasan-SMP N 2 Ronggur Nihuta.

“Kepada seluruh masyarakat yang ingin dibukakan akses jalan, baik jalan pertanian, jalan menuju rumah penduduk, agar segera menyampaikan usulan. Pemkab Samosir siap membantu dengan syarat pembebasan lahan dengan lebar 6 meter tanpa ganti rugi," kata Bupati Samosir di hadapan warga.

Wakil Bupati Samosir, Martua Sitanggang menyampaikan  perencanaan dari bawah ke atas akan mempercepat pembangunan di desa. Sehingga program bunga desa ini akan menampung segala usulan dari desa dan disusun secara terencana di tingkat kabupaten. (marl)

>> BERITA TERKAIT

  • 12 April 2022 2565x
Polsek Medan Timur Gelar Giat Vaksinasi di Gereja GKPI JK Sampali Medan

Medan (tajukpos.com) Polsek Medan Timur melaksanakan giat pelayanan vaksinasi 1,2 dan 3 atau booster di Gereja GKPI (Gereja

  • 12 April 2022 2680x
Menteri Erick Thohir Ingin Anak Muda Terbaik Indonesia Bisa Bekerja di BUMN

Jakarta (tajukpos.com)  Menteri BUMN Erick Thohir menginginkan anak muda terbaik di Indonesia bisa masuk dan bekerja di

  • 12 April 2022 2589x
Provinsi Sumatera Utara Ekspor Lobak Rebus ke Jepang

Medan (tajukpos.com)  Provinsi Sumatera Utara (Sumut) mengekspor lobak rebus ke negara Jepang dan mencatat hasil devisa

  • 11 April 2022 2504x
Jampidsus Periksa 4 Saksi Terkait Dugaan Korupsi Dalam Penyelenggaraan Pembiayaan Ekspor

Jakarta (tajukpos.com)-Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS)

  • 11 April 2022 2535x
Polres Samosir Serahkan Penghargaan Nakes Berprestasi dalam Akselerasi Vaksinasi

Pangururan (tajukpos.com)  Kepolisian Resor (Polres) Samosir menyerahkan penghargaan kepada personel dan tim nakes (dokter)

  • 11 April 2022 2522x
Polres Samosir dapat Penghargaan Atas Prestasi Pemberitaan

Medan (tajukpos.com)  Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak menyerahkan piagam penghargaan kepada

  • 11 April 2022 2588x
Bastianini Kembali Puncaki Klasemen MotoGP Usai Menang di MotoGP AS

Jakarta (tajukpos.com)- Enea Bastianini menjadi pemenang balapan MotoGP Amerika Serikat 2022. Dengan hasil ini, The Beast kembali

  • 11 April 2022 2452x
Satgas Tetapkan Seluruh Daerah di Sumut Risiko Rendah Penularan COVID-19

Medan (tajukpos.com) Satgas Penanganan COVID-19 menetapkan seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Sumatera Utara(Sumut) kini

  • 11 April 2022 2537x
Kapolri Perintahkan Polisi Humanis Kawal Demo 11 April: Jaga Kesucian Ramadan

Jakarta (tajukpos.com)  Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menginstruksikan kepada seluruh jajarannya untuk mengawal dan

  • 11 April 2022 2612x
PM Pakistan Imran Khan Digulingkan Lewat Mosi Tidak Percaya

Jakarta (tajukpos.com) Perdana Menteri (PM) Pakistan Imran Khan diberhentikan setelah kalah dalam pemungutan suara mosi tidak

  • 11 April 2022 2589x
Final Korea Open 2022: Jonatan Christie Harus Akui Keunggulan Weng Hong Yang

Jakarta (tajukpos.com) Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie harus mengakui keunggulan pebulutangkis China Weng Hong Yang di

  • 10 April 2022 2538x
Wali Kota Medan Minta Warga Tidak Borong Bahan Pokok di Pasar Murah Ramadhan

Medan (tajukpos.com) Wali Kota Medan Bobby Nasution meminta warganya jangan memborong kebutuhan bahan pokok yang dijual di 151

  • 10 April 2022 2535x
Kereta Api Sumut Sudah Menjual 2.680 Kursi untuk Mudik Lebaran

Medan (tajukpos.com) Manajemen PT Kereta Api Indonesia (Persero) Sumatera Utara mencatat sudah menjual sebanyak 2.680 kursi

  • 10 April 2022 2534x
Wali Kota Tebing Tinggi Gelar Safari Ramadan, Ajak Warga Vaksin Booster

Tebing Tinggi (tajukpos.com) Wali Kota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan lakukan Safari Ramadan 1443.H di Mesjid Al Hasanah