Terpercaya, Mengungkap Fakta & Kebenaran
  • , WIB

 Siswa menyantap makanan saat tahap pembiasaan program makan bergizi gratis di SDN Panunggangan 5, Kota Tangerang, Banten, Kamis (14/11/2024). ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin/nym/aa.

Program Makan Bergizi Gratis Siap Dimulai di 190 Titik di 26 Provinsi

  • 05 Januari 2025 2139x

Jakarta (tajukpos.com) - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang merupakan program prioritas pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka siap dimulai di 190 titik yang tersebar di 26 provinsi.

“Kita bersyukur, tidak menunggu 100 hari atau tepat hari ke-78 Bapak Prabowo menjadi Presiden, program MBG dimulai," ujar Kepala Komunikasi Kepresidenan RI Hasan Nasbi dalam siaran pers yang diterima, Minggu (5/1/2025).

Hasan mengatakan hal tersebut merupakan tonggak bersejarah bagi bangsa Indonesia, yang mana untuk pertama kalinya melaksanakan program pemenuhan gizi berskala nasional untuk balita, anak-anak sekolah, santri, ibu hamil, dan menyusui.

Dilansir dari Antara, dia mengungkapkan informasi dari Badan Gizi Nasional (BGN), tercatat 190 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau Dapur MBG yang siap beroperasi.

Dapur-dapur tersebut tersebar di 26 provinsi, mulai dari Aceh, Bali, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Kepulauan Riau, Riau, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, D.I. Yogyakarta, Gorontalo.

Selanjutnya Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Timur, hingga Papua Barat, dan Papua Selatan.

Setiap Dapur MBG dikelola oleh seorang kepala SPPG yang ditunjuk langsung oleh Badan Gizi Nasional (BGN). Kepala SPPG ini bekerja sama dengan seorang ahli gizi dan seorang akuntan untuk memastikan pengawasan ketat terhadap kualitas gizi dan kelancaran distribusi makanan.

Selain memastikan kecukupan gizi dalam setiap porsi MBG, SPPG juga bertugas mengawasi standar kebersihan, pengelolaan gizi, dan pengolahan limbah di setiap Dapur MBG dengan ketat.

"BGN berkomitmen untuk meminimalkan limbah. Bahkan, untuk mendukung keberlanjutan, nampan penyajian dirancang menggunakan bahan stainless steel yang higienis dan dapat digunakan ulang,” jelasnya.

Seperti disampaikan oleh Presiden Prabowo, lanjut Hasan, pemerintah tidak libur pada tahun baru, termasuk Sabtu dan Minggu, untuk memastikan kelancaran program MBG.

Momentum dimulainya program ini juga bertepatan dengan kembalinya kegiatan belajar mengajar sebagian besar sekolah pada pekan ini.

Pemerintah menempatkan kesiapan Dapur MBG sebagai prioritas utama agar layanan dapat berjalan maksimal. Pada tahap awal, 190 Dapur MBG mulai beroperasi pada Senin (6/1), dan jumlah tersebut akan terus meningkat setiap harinya.

Diharapkan target 937 Dapur MBG dapat tercapai pada akhir Januari 2025, dengan pelaksanaan yang dilakukan secara bertahap sesuai dengan kesiapan masing-masing daerah.

Saat ini, 140 usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) telah terlibat dalam rantai pasok program MBG, dan jumlah tersebut diproyeksikan akan terus bertambah.

Ribuan UMKM, koperasi, dan BUMDes lainnya telah mendaftar dan tengah melalui proses evaluasi. Pemerintah memastikan bahwa tidak ada pungutan biaya dalam proses pendaftaran mitra kerja.

Adapun informasi lengkap mengenai persyaratan kerja sama dan registrasi dapat diakses melalui sistem pendaftaran satu pintu di situs resmi bgn.go.id.

Geliat perekonomian lokal juga dipastikan secara signifikan bergerak ke arah lebih baik, sebab program MBG melibatkan para petani, peternak, dan UMKM setempat.

Kolaborasi multisektor juga diharapkan banyak terjadi. Unit-unit usaha di daerah bisa berjalan, seperti koperasi, BUMDes, kopontren, dan lainnya. Semuanya memiliki target untuk memastikan anak Indonesia tumbuh berkualitas unggul menuju Indonesia Emas 2024.

“Selain untuk penerima manfaat, program MBG juga akan menjadi penggerak ekonomi yang luar biasa. Diharapkan seluruh pihak yang terlibat bisa mendapatkan manfaat yang positif dari program ini,” kata Hasan.

Selama Januari hingga Maret 2025, diharapkan program MBG bisa menyentuh tiga juta penerima manfaat, yang terdiri dari balita, santri, siswa PAUD, TK, SD, SMP, SMA, dan ibu hamil serta ibu menyusui. Jumlah tersebut akan terus bertambah hingga mencapai 15 juta pada akhir tahun 2025.

“Angka ini terus bertambah secara bertahap, hingga tahun 2029 target 82,9 juta penerima manfaat dapat terpenuhi,” katanya.

Program MBG yang didukung oleh alokasi anggaran sebesar Rp71 triliun dari APBN 2025, menjadi program pertama dalam Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo dan Wapres Gibran.

Program ini dirancang untuk memberikan asupan bergizi kepada ibu hamil, ibu menyusui, balita, serta peserta didik di seluruh jenjang pendidikan, mulai dari prasekolah, pendidikan dasar, hingga pendidikan menengah, baik umum, kejuruan, maupun keagamaan.

(Ant/tpc)

>> BERITA TERKAIT

  • 29 Desember 2024 2142x
Rasa Empaty di Momen Natal, Forwaka Sumut Berbagi Kasih di Panti Asuhan Kasih Visensia Indonesia

Medan (tajukpos.com)-Sebagai bentuk kepedulian dan rasa  empaty terhadap sesama di momen Natal dan Tahun Baru 2025, 

  • 27 Desember 2024 2142x
253 WBP Lapas Medan Terima Remisi Natal, 2 Orang Dinyatakan Langsung Bebas

Medan (tajukpos.com)-Sebanyak 253 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Medan mendapatkan

  • 27 Desember 2024 2138x
Polres Pelabuhan Belawan Amankan Perayaan Natal Hari Kedua

Belawan (tajukpos.co.)-Polres Pelabuhan Belawan melanjutkan pengamanan ibadah perayaan Natal hari kedua pada Kamis (26/12)

  • 27 Desember 2024 2132x
302 WBP Rutan Medan Terima Remisi Natal, 8 Orang Langsung Bebas

Medan (tajukpos.com)-Sebanyak 302 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) terima remisi khusus natal

  • 21 Desember 2024 2140x
Bobby Nasution Resmikan Overpass Stasiun Kereta Api Medan

Medan (tajukpos.com)-Wali Kota Medan Bobby Nasution meresmikan Overpass Stasiun Kereta Api Medan, Jalan Stasiun, Kelurahan

  • 20 Desember 2024 2144x
Ketua KPU Medan Belum Terima Pemberitahuan MK Soal Sengketa Pemilihan Walikota

Medan (tajukpos.com)-Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Medan, Mutia Atiqah menyebutkan sampai saat ini pihaknya belum ada

  • 19 Desember 2024 2146x
Bobby Nasution Dampingi Mendag Tinjau Galeri Ulos Sianipar

Medan (tajukpos.com)-Wali Kota Medan, Bobby Nasution dan Pj. Gubernur Sumut (Gubsu), Agus Fatoni mendampingi Menteri Perdagangan

  • 19 Desember 2024 2140x
KPU Medan Hadiri Rakornas Persiapan Penetapan Pilkada Serentak Tahun 2024

Bali (tajukpos)-Komisi Pemiihan Umum Kabupaten (KPU) Kota Medan menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Persiapan Penetapan Pasangan

  • 17 Desember 2024 2143x
Pesan Natal Jaksa Agung: Jadilah Garam dan Terang Dalam Penegakan Hukum Berintegritas

Jakarta (tajukpos.com)-Jaksa Agung ST Burhanuddin mengapresiasi antusiasme insan Adhyaksa dalam merayakan Natal di lingkungan

  • 17 Desember 2024 2138x
Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Nataru, Pemko Medan Gelar Pasar Murah di 53 Titik

Medan (tajukpos.com)- Sebagai upaya mengantisipasi terjadinya lonjakan harga menjelang Natal 2024 dan Tahun baru 2025 (Nataru),

  • 15 Desember 2024 2140x
Kunker ke Kejari Simalungun dan Siantar, Kajati Sumut Sampaikan 4 Kunci Sukses

Medan (tajukpos.cpm)-Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kajati Sumut) Idianto bersama Asisten Pembinaan (Asbin) I Nyoman

  • 13 Desember 2024 2176x
Kejari Tahan Mantan Dirut PDAM Tirtasari Binjai di Kasus Dugaan Korupsi Pengelolaan Dana Penyertaan

Binjai (tajukpos.com)- Tim Pidsus Kejaksaan Negeri (Kejari) Binjai menahan  Mantan Dirut PDAM  Tirtasari Kota Binjai

  • 12 Desember 2024 2143x
Wamendagri Nilai Revitalisasi Pasar Akik Contoh Baik Penataan Pasar

Medan (tajukpos.com)- Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bima Arya mengapresiasi dan memuji Revitalisasi Pasar Akik yang

  • 11 Desember 2024 2246x
Kejati Sumut Terima Pengembalian Kerugian Negara Rp3,71 M di Kasus Dugaan Korupsi

Medan (tajukpos.com)-Tim Penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) menerima pengembalian