Terpercaya, Mengungkap Fakta & Kebenaran
  • , WIB

 Debat Ketiga Paslon Walikota dan Wakil Walikota Medan di Hotel Grand Mercure, Jumat (22/11/2024)

Debat Ketiga 3 Paslon Walikota , Rico : Ciptakan Lapangan Pekerjaan, Ridha: Pemberdayaan Nelayan

  • 23 November 2024 2169x

Medan (tajukpos.com) - Debat ketiga  atau terakhir tiga pasangan calon (paslon) Calon Walikota dan Wakil Walikota Medan yang berkompetisi pada  Pilkada Medan 2024 mengemukakan strategi masing-masing dalam memeratakan pembangunan di Kota Medan. 

Debat ini digelar di Hotel Grand Mercure Angkasa Medan, Jumat (22/11/2024) dan merupakan debat pamungkas bagi para kandidat Walikota dan Wakil Walikota Medan.

Paslon nomor urut 1, Rico Waas dan Zakiyuddin Harahap, menekankan pentingnya pemerataan pembangunan yang menyentuh seluruh wilayah Kota Medan. 

"Namun yang harus dibangun tentu manusianya terlebih dahulu," kata Rico, saat debat ketiga Pilkada Medan pada Jumat (22/11/2024). 

"Bangun pendidikannya,, kesehatannya, kesejahteraannya. Pendidikannya, dari SD sampai kuliah harus terpenuhi. Kesehatannya harus terjamin," tambah dia.

Selain itu, Rico juga berkomitmen untuk menciptakan lapangan pekerjaan dengan target memberikan 50.000 lapangan pekerjaan dan bantuan kepada 100.000 UMKM. Di samping itu, mereka juga akan menyelaraskan program di tingkat pusat dan provinsi ke Medan.

 "Kami akan duduk dengan pemerintah pusat, pemerintah provinsi, dan pemerintah daerah terus menerus," ujar Rico.

Sementara itu, paslon nomor urut 2, Ridha Dharmajaya dan Abdul Rani, menyoroti pentingnya pembangunan kesehatan dan pendidikan yang merupakan hal umum yang harus dilakukan.

Ridha menyampaikan ada hal yang khusus mesti dilakukan. Salah satunya, pemberdayaan kepada nelayan di Medan Utara. 

"Maka kita perlu memberikan bantuan, kapal-kapal, khususnya bagi para nelayan, diberikan secara gratis. Untuk menjadi bantuan bagi mereka, agar dapat berdaya," ujar Ridha.

Selain itu  isu terkait bantuan sosial yang sering kali tidak tepat sasaran, Abdul Rani mengkritik kurangnya data yang akurat di Kota Medan. 

Menurutnya, hal ini menjadi salah satu penyebab utama mengapa bantuan dari pemerintah pusat tidak sampai kepada yang benar-benar membutuhkan.

“Medan hingga kini belum memiliki data yang lengkap dan akurat. Oleh karena itu, bantuan bagi masyarakat miskin sering kali tidak tepat sasaran,” ungkap Abdul Rani. 

Ia menambahkan bahwa solusi utamanya adalah dengan menyediakan operator khusus di setiap kelurahan untuk melakukan pendataan penduduk miskin secara lebih efektif dan efisien. 

“Dengan adanya operator khusus ini, kita dapat memastikan bahwa bantuan sosial diberikan kepada mereka yang benar-benar membutuhkannya,” tutupnya

lLngkungan Cantik 

Di sisi lain, paslon nomor urut 3, Hidayatullah dan Yasyir Ridho Lubis, menawarkan program lingkungan cantik sebagai solusi untuk meratakan pembangunan.

"Kami akan memeratakan pembangunan tersebut dengan memberikan program lingkungan cantik," kata Yasyir.

Ia menjelaskan bahwa setiap lingkungan di Kota Medan akan mendapatkan dana infrastruktur sebesar Rp 100 juta.

 "Kami akan memeratakan pembangunan tersebut dengan memberikan program lingkungan cantik," kata Yasyir. 

Dia menyampaikan, hal itu dilakukan ke depan untuk pembangunan yang lebih merata di Kota Medan. Selain itu, mereka juga akan memberikan dukungan finansial kepada kepala lingkungan (kepling).

"Kami akan bantu juga kepling-kepling Rp 5 juta per bulan," ucap dia. Yasyir mengungkapkan, mereka ingin kepling menjadi mata dan telinga untuk menyukseskan pembangunan sehingga masyarakat di Medan sejahtera.

Sebelumnya Ketua KPU Medan, Mutia Atiqah, dalam sambutannya mengatakan Debat kali ini mengusung tema “Menyerasikan Pelaksanaan Pembangunan Daerah Kota Medan dan Provinsi Sumatera Utara dengan Nasional” serta “Memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Kebangsaan.” 

Tema ini dimaksudkan untuk menguji visi dan misi para kandidat dalam menyelaraskan pembangunan lokal dengan skala nasional. 

Adapun panelis debat ketiga calon Walikota Medan. 

1. Prof. Dr. Prihatin Lumbanraja, SE, M.Si

2. Prof. Kusbianto, SH, M. Hum 

3. Assoc Prof. Zainuddin SH MH

4. Dr. Faisal Andri Mahrawa, S.IP, M.Si

5. Elvi Hadriany, SP, M.Psi

(tpc/k)

>> BERITA TERKAIT

  • 23 November 2024 2149x
Pemko Medan akan Luncurkan 60 Bus Listrik Baru

Medan-(tajukpos.com)Pemerintah Kota (Pemko) Medan terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya di bidang transportasi

  • 22 November 2024 2167x
KPU Kota Medan Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara di TPS

Medan (tajukpos.com) - Dalam pemantapan dan kesiapan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di sejumlah kecamatan di Kota Medan,

  • 22 November 2024 2149x
Profil Setyo Budiyanto yang Terpilih Menjadi Ketua KPK 2024-2029

Jakarta (tajukpos.com) - Komisaris Jenderal Setyo Budiyanto resmi terpilih sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk

  • 21 November 2024 2147x
Johanis Tanak Ingin Tiadakan OTT KPK, Komisi III DPR Tepuk Tangan

Jakarta (tajukpos.com)  - Calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johanis Tanak mengaku ingin meniadakan operasi

  • 21 November 2024 2151x
Penertiban APK Pilkada Dimulai 24-26 November 2024, Pemko Medan Harap Semua Pihak Berkolaborasi

Medan (tajukpos.com)-Penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) untuk Pilkada Serentak 2024 akan berlangsung mulai 24 hingga 26

  • 21 November 2024 2184x
Kejari Tahan Bendahara PUPR Nias Selatan Dalam Kasus Tipikor TA.2018-2019

Nisel (tajukpos)-Kejaksaaan Negeri (Kejari) Kabupaten Nias Selatan (Nisel) menahan Bendahara Pengeluaran PUPR Kabupaten Nias

  • 20 November 2024 2165x
Paula Verhoeven Hadiri Sidang Perceraian

Jakarta (tajukpos.com) - Model dan artis Paula Verhoeven datang menghadiri sidang perceraian di Pengadilan Agama (PA) Jakarta

  • 20 November 2024 2155x
Indonesia Gilas Arab Saudi 2-0 Berkat Dua Gol Marselino

Jakarta (tajukpos.com) - Dua gol dari Marselino Ferdinan membawa tim nasional Indonesia menggilas Arab Saudi dengan skor 2-0 pada

  • 17 November 2024 2169x
Debat Publik Kedua Paslon Walikota Medan, Prof Ridha : Siber dan Pemuka Agama Bisa Tekan Judol

Medan (tajukpos.com)-Calon Walikota Medan nomor urut 02 Prof Ridha Prof. Dharmajaya  mengatakan, kesiapan infrastruktur

  • 16 November 2024 2158x
Kajati Sumut Idianto Sampaikan Capaian Kinerja pada Kunjungan Spesifik Komisi III DPR RI

Medan (tajukpos.com)-Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH,MH didampingi Wakajati Sumut Rudy Irmawan, SH,MH beserta

  • 14 November 2024 2144x
Pemko Medan Dukung Penggunaan Kendaraan Listrik

Medan (tajukpos.com)- Pemko Medan menyambut baik dan mendukung penuh penggunaan kendaraan listrik di Kota Medan. Selain tidak

  • 12 November 2024 2155x
KPU Medan Gelar Debat Publik Kedua Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota 16 November

Medan (tajukpos.com)-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Medan akan menggelar debat publik  kedua kandidat pasangan calon ( Paslon )

  • 12 November 2024 2145x
Pemko Medan Dukung Doa Bersama Pilkada Damai, Sejahtera dan Aman

Medan (tajukpos.com)-Pemko Medan mendukung penuh digelarnya acara doa bersama demi kelancaraan pelaksanaan Pilkada Kota Medan

  • 08 November 2024 2157x
Revitalisasi Stadion Teladan Gunakan APBD Capai 67 Persen

Medan (tajukpos.com) — Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, Cipta Karya, dan Tata Ruang Kota Medan Alexander