Terpercaya, Mengungkap Fakta & Kebenaran
  • , WIB

 Tim Direktorat Kepolisian Daerah (Polda) sumatera Utara menangkap pria berinisial SMA alias S (27) terduga kurir narkotika jenis sabu-sabu seberat 1,9 kilogram. (HO-Polda Sumatera Utara)

Polda Sumut Tangkap Terduga Kurir 1,9 Kg Sabu di Bandara Kualanamu

  • 02 Mei 2024 2195x

Medan (tajukpos.com) - Tim Direktorat Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara menangkap pria berinisial SMA alias S (27) terduga kurir narkotika jenis sabu-sabu seberat 1.928 gram (1,9 kilogram) di Bandar Udara Internasional Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang untuk dibawa ke Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

"Petugas menangkap pelaku dengan menemukan barang bukti 10 bungkus plastik bening berisikan sabu dengan berat total 1.928 gram," ujar Kepala Bidang Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi di Medan, Selasa (1/5/2024) mengutip Antara.

Hadi mengatakan, penangkapan ini berawal dari informasi masyarakat adanya rencana pengiriman narkoba jenis sabu dari Bandar Udara Internasional Kualanamu menuju Kota Kendari, Sultra.

Setelah mendapatkan informasi tersebut, Kabid Humas melanjutkan petugas menangkap terduga pelaku pembawa sabu-sabu tersebut pada Sabtu (27/4).

" Pelaku ditangkap di ruang tunggu pesawat dengan barang bukti yang disembunyikan di balik lipatan pakaian dalam koper tersebut," tutur Hadi.

Dia mengatakan pelaku beserta barang bukti yang diamankan dan dibawa ke Polda Sumatera Utara untuk proses hukum lebih lanjut.

"Kasus ini menjadi bukti nyata komitmen aparat penegak hukum dalam memberantas peredaran narkotika di Sumut secara umum seluruh Indonesia," ucapnya.

Hadi menambahkan SMA alias S (27) terduga kurir narkotika jenis sabu-sabu seberat 1.928 gram tersebut dijerat Pasal 114 Ayat (2) subsider Pasal 112 Ayat (2) Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika.

Sepanjang tahun 2024, Polda Sumut telah menangkap terduga kurir narkoba di Bandara Udara Internasional Kualanama diantaranya yakni berinisial II, MJ dan AS warga Kendari, Sulawesi Tenggara seberat sabu-sabu seberat 7,3 kilogram pada Selasa (23/1).

Selain itu, petugas juga menangkap pelaku berinisial AK (24) dan MH (29) warga Aceh dengan barang bukti yang disita 16 bungkus plastik berisi sabu-sabu dengan berat 3,8 kg.

(Antara/tpc)

>> BERITA TERKAIT

  • 02 Mei 2024 2189x
Enam Terdakwa Peredaran Sabu 52,5 Kg Dituntut Pidana Mati di PN Medan

Medan (tajukpos.com) - Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan, Sumatera Utara menuntut hukuman pidana mati kepada

  • 30 April 2024 2249x
Hasil Semifinal Piala Asia U-23 : Jepang dan Uzbekistan ke Final, Indonesia Hadapi Irak

Jakarta (tajukpos.com) - Timnas U-23 Jepang dan Uzbekistan U-23 dipastikan melaju ke final Piala Asia U-23 2024, sedangkan Timnas

  • 28 April 2024 2244x
Akhirnya Marc Marquez Raih Podium Kedua Bersama Ducati di Race MotoGP Spanyol

Jakarta- Marc Marquez akhirnya memecahkan rekor. Setelah bergabung di tim Gresini Racing dengan motor Ducati Desmosedici GP23,

  • 27 April 2024 2198x
Kejati Sumut Peringkat III Satker Kejaksaan Tinggi Berkinerja Terbaik

Medan (tajukpos.com)-Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kejaksaan RI Tahun 2024 dengan tema “Optimalisasi

  • 26 April 2024 2197x
Menang 11-10 Adu Penalti, Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Doha (tajukpos.com) - Timnas U23 Indonesia secara dramatis berhasil menjegal Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U23

  • 25 April 2024 2212x
Luhkum di SMKN 2 Medan, Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Edukasi Siswa Kenali Hukum dan Jauhi Hukuman

Medan (tajukpos com)-Setelah Penyuluhan Hukum ( Luhkum ) di SMAN 2 Medan, Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) melalui

  • 24 April 2024 2202x
JMS di SMAN 2 Medan, Kejati Sumut Jelaskan Sanksi Pidana Narkoba serta Undang-Undang ITE

Medan (tajukpos.com)-Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) melalui Bidang Intelijen kembali menggelar Penyuluhan Hukum

  • 23 April 2024 2201x
JPU Kejati Sumut dan Koneksitas Hadirkan 2 Ahli di Sidang Lanjutan Perkara Koneksitas Korupsi Rp52 M

Medan (tajukpos.com)-Sidang lanjutan perkara koneksitas korupsi Rp52 Miliar dengan agenda menghadirkan dua ahli dari disiplin

  • 22 April 2024 2214x
Kejati Sumut Ajak Kepala Desa se-Kecamatan Sibolangit Bijak dalam Mengelola Dana Desa

Medan (tajukpos.com)-Terobosan baru Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) lewat Penerangan Hukum meluncurkan Program

  • 17 April 2024 2222x
Jaksa Tuntut Pidana Mati 24 Terdakwa Narkoba di Sumut Hingga April 2024

Medan (tajukpos.com)-Dari Januari hingga pertengahan April 2024, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumatera Utara (Sumut) telah menuntut

  • 16 April 2024 2221x
Kejati Sumut Hingga Pertengahan April 2024 Sudah Hentikan 24 Perkara dengan Restorative Justice

Medan (tajukpos.com)-Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) hingga pertengahan April 2024 sudah melakukan penghentian

  • 14 April 2024 2217x
Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Bupati Samosir Silaturahmi ke Kediaman Pj. Gubernur Sumatera Utara

Samosir (tajukpos.com)-Bupati Samosir Vandiko T. Gultom menyambangi kediaman Pj. Gubernur Sumatera Utara, Hassanudin. Kunjungan

  • 14 April 2024 2209x
Dishub Sumut Prediksi Lonjakan Arus Balik Angkutan Darat 14 April

Medan (tajukpos.com) - Dinas Perhubungan (Dishub ) Provinsi Sumatera Utara memprediksi lonjakan arus balik moda transportasi

  • 10 April 2024 2211x
Wabup SamosirTerima Bantuan dari Lions Club Medan Tridharma

Samosir (tajukpos.com)-Lions Club Medan Tridharma District 307-A2 menyerahkan bantuan kepada Pemerintah Kabupaten Samosir,Jumat